Tips Memilih Lokasi Wisata – Liburan akhir tahun sudah semakin dekat, akan tetapi dengan kondisi yang masih terdapat Pandemi seperti saat ini membuat liburan tidak seperti tahun-tahun sebelumnya. Perasaan was – was dan khawatir pasti menghantui terlebih di tempat – tempat yang ramai.
Berwisata saat pandemi tidak ada salahnya asal tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah diterapkan pemerintah. Selain diri sendiri yang disiplin menerapkan 3M yaitu mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak, memilih tempat tujuan wisata juga tak kalah penting. Karena tidak semua tempat wisata baik untuk dikunjungi, malah ada beberapa tempat yang disarankan untuk jangan dulu dikunjungi. Lanjas, wisata apa saja yang cocok didatangi saat Pandemi seperti saat ini?
Berikut kami berikan Tips Memilih Lokasi Wisata Aman Saat Pandemi yang bisa dikunjungi bersama keluarga agar bisa berwisata lebih aman.
1. Cek Lokasi Wisata
Jika sudah menetapkan tujuan wisata alangkah lebih baiknya untuk cek apakah lokasi tujuan anda aman alias tidak berada di zona merah. Hal ini sangat penting agar anda dan keluarga terhindar dari ancaman terpapar penyakit yang sedang merebak.
2. Wisata di Alam Terbuka
Berwisata di alam terbuka seperti di pantai atau gunung lebih direkomendasikan karena selain bisa menghindari kerumunan, udara alam yang segar dan bersih bisa membuat anda rileks tanpa khawatir akan tertular penyakit. Selain itu, anda juga bisa menikmati keindahan alam dan melepas penat disana.
Namun, meski demikian tetap harus menerapkan protokol kesehatan yah karena kita tak pernah tahu dari mana datangnya penyakit. Tetap berjaga jarak bahkan jika harus mendirikan sebuah tenda, buat jarak yang cukup satu sama lain.
Baca Juga : Rekomendasi Wisata Camping Di Bandung
3. Wisata di Lokasi Terdekat
Tidak disarankan untuk berwisata yang terlalu jauh dari lokasi tempat tinggal. Kenapa? Karena semakin jauh maka anda akan lebih banyak melewati berbagai daerah yang belum tentu aman, apalagi jika harus berlibur menggunakan transportasi umum. Resikonya cukup tinggi. Anda beserta keluarga akan bertemu dan berdekatan dengan banyak orang di dalam angkutan umum. Lebih baik menggunakan mobil sendiri atau cukup sewa mobil elf yang cukup untuk satu keluarga maka akan lebih aman.
Satu lagi yang terpenting, bahwa saat anda berwisata, jangan lupa untuk tetap menggunakan masker dan mencuci tangan setiap setelah memegang sesuatu. Karena virus bisa menempel pada benda-benda disekitar kita.
Nah, itulah beberapa Tips Memilih Lokasi Wisata Aman Saat Pandemi. Patuhi protokol kesehatan dan jagalah kesehatan adalah 2 hal penting untuk saat ini. Semoga informasi ini bermanfaat dan Selamat berlibur!